Laman

Senin, 26 Desember 2016

Mengunjungi Pura Kerta Bhuwana Giri Wilis

Untuk mengisi libur semester ganjil 2016 saya merencanakan berwisata di daerah pegunungan. Menikmati udara segar, hembusan angin, hijaunya pepohonan dengan suasana yang tenang tentu sangat menyenangkan. Meskipun sering wisata menikmati indahnya pantai tetapi bagiku gunung selalu menarik minatku. Gunung seolah punya pesona tersendiri. Sementara pantai mewakili nuansa riang dan dinamis maka gunug mewakili ketenagan dan keanggunan.